MENARA12 – Menyadari pentingnya menyiapkan masa depan Persyarikatan yang penuh dengan tantangan yang semakin kompleks. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Balen mencoba menyiapkan masa depan Persyarikatan yang Berkemajuan melalui gerakan Galang dana abadi sebagai bagian dari ikhtiar menjaga amanah organisasi Muhammadiyah untuk mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.
Ahmad Malik, Ketua PCM Balen menerangkan bahwa Pimpinan Cabang Muhammadiyah Balen Periode 2022-2027 dalam program kerjanya mencanangkan program gerakan galang dana abadi (Endowment Fund).
“Untuk merealisasikan program dana abadi tersebut maka di bulan Ramadhan 1445 H ini kami jadikan momentum perdana untuk mencanangkan Gerakan Galang Dana Abadi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Balen”. Urainya
Dalam kesempatan yang sama Khoiril Anam, Wakil Ketua PCM Balen yang diberi amanah bersama Tim khusus dari KL LAZISMU Balen untuk mengelola dan mengawal gerakan dana abadi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Balen menjelaskan bahwa selama bulan Ramadhan gerakan galang dana abadi ini sudah dimulai dan untuk sementara terkumpul dana abadi sebesar Rp. 6.000.000.
“Alhamdulillah berdasarkan laporan dari tim selama bulan Ramadhan ini sudah terkumpul Rp. 6.000.000, meskipun belum maksimal setidaknya langkah demi langkah sudah kita mulai dan setelah Ramadhan gerakan galang dana abadi ini akan terus kita lanjutkan”. Ucapnya
Senada dengan itu, Zainal Arifin Sekretaris PCM Balen menjelaskan tentang Konsep Dana Abadi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Balen. Pertama, Sumber Dana abadi yang dikumpulkan bisa berasal dari berbagai sumber mulai dari pimpinan, jama’ah, warga, alumni, maupun simpatisan persyarikatan, bisa juga dari AUM atau dari lembaga/perusahaan dan lainnya. Untuk pengelolaan dana abadi ini PCM Balen membentuk tim khusus untuk mengelolanya.
Kedua, Penggunaan dana abadi. Untuk jangka pendek sebagai sekala prioritas dana abadi ini akan dialokasikan untuk pembelian tanah. Diantaranya tanah sawah/pertanian, tanah pekarangan ataupun perumahan. Tanah sawah yang dibeli nantinya bisa disewakan sedangkan tanah pekarangan/ perumahan diatasnya bisa dibangun peternakan, pertokoan/ruko ataupun dibangun rumah kost/perumahan yang nantinya juga bisa disewakan. Meskipun tidak menutup kemungkinan bisa juga diinvestasikan ke hal-hal yang produktif lainnya.
Ketiga, Dari hasil aset dana abadi inilah nantinya yang akan dimanfaatkan untuk kegiatan dakwah di Persyarikatan, baik untuk kegiatan sosial-keagamaan seperti pendidikan, kesehatan, kemanusiaan ataupun kegiatan Muhammadiyah lainnya yang bisa dibiayai dari hasil pengelolaan dana abadi tersebut.
“Kepada yang sudah turut serta dalam gerakan dana abadi kami ucapkan banyak terima kasih, semoga Allah SWT membalas dengan balasan yang lebih baik”. Ucapnya
“Semoga langkah kita dimudahkan dalam gerakan Galang Dana Abadi untuk kemajuan Persyarikatan dimasa depan”. Harap sekretaris PCM Balen.